Sabtu, 02 Maret 2013

resep tart coklat kacang



Bahan :
- 250 gram putih telur
- 1/2 sdt garam
- 1 1/2 sdt emulsifier (SP/TBM)
- 150 gram gula pasir
- 50 gram kacang tanah bubuk
- 125 gram tepung terigu protein rendah
- 25 gram coklat bubuk
- 1/2 sdt baking powder
- 50 ml susu cair
- 30 gram margarin, lelehkan
- 1/2 sdt coklat pasta

Bahan Olesan :
- 150 gram mentega putih
- 25 gram margarin
- 150 gram susu kental manis putih
- 50 gram selai kacang krimi
- 100 gram cokelat masak pekat, lelehkan

Cara Membuat :

- Kocok putih telur, garam, dan emulsifier hingga setengah mengembang, setelah itu tambahkan gula pasir sedikit - sedikit sambil dikocok hingga mengembang.
- Masukkan kacang tanah bubuk dan aduk rata. Kemudian tambahkan gula, tepung terigu, coklat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata bergantian dengan susu cair.
- Masukkan margarin yang telah dilelehkan dan coklat pasta sedikit - sedikit sambil diaduk perlahan-lahan.
- Tuang ke dalam loyang yang berukuran 20 cm dan tinggu 7 cm yang telah dialasi kertas roti dan diolesi margarin.
- Kukus adonan tersebut selama 20 menit dengan api sedang hingga matang. Setelah itu dinginkan.
- Selagi menunggu kue dingin, sebaiknya buatlah olesan terlebih dahulu dengan kocok mentega putih dan margarin sampai putih, masukkan susu kental manis putih, kocok rata. Setelah itu tambahkan selai kacang dan coklat masak pekat yang telah dilelehkan. Kocok hingga rata.
Setelah itu ratakan permukaan cake, oleskan dengan olesan yang telah dibuat tadi. Hias cake tersebut sesuai selera sahabat.
- Cake siap dihidangkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar